top of page
Search

TEKS DESKRIPSI

  • ruli
  • Jul 27, 2020
  • 1 min read

Dalam kehidupan sehari-hari kita pasti berhadapan atau bertemu dengan objek tertentu. Objek tersebut dapat berupa manusia, alam sekitar, dan lain-lain. Ketika kita berhadapan dan berinteraksi dengan objek tertentu, pasti secara pribadi kita dapat mendeskripsikan objek tersebut. Misalnya, saat kita mengunjungi salah satu pantai di Belitung, Pantai Tanjung Pendam.Setelah mengujungi tempat wisata itu kita dapat menggambarkan pantai tersebut berdasarkan pengalaman kita. Tentu pengalaman seseorang dengan yang lain dapat berbeda sehingga sudut pandang penggambaran (pendeskripsian) terhadap pantai tersebut dapat berbeda. Lalu kita menggambarkannya dalam bentuk teks, yakni teks deskripsi

A. Pengertian

Teks deskripsi adalah suatu paragraf yang disampaikan dengan cara menggambarkan objek secara jelas. Kata deskripsi berasal dari verba to describe (Inggris) yang memiliki arti menguraikan, menggambarkan atau melukiskin. Objek teks deskripsi bersifat khusus yang berbeda dengan teks pada umumnya. Teks deskripsi dapat ditemukan dalam buku yang berisi informasi perjalanan, majalah perjalanan, atau program televisi tentang perjalanan


 
 
 

Recent Posts

See All

Commentaires


bottom of page